Pekan Ini, FKTL Polibos Bakal Gelar Badminton Fun Cup di Lapangan MYKO – MYKO HOTEL & Convention Center Makassar

Pekan Ini, FKTL Polibos Bakal Gelar Badminton Fun Cup di Lapangan MYKO

FKTL Politeknik Bosowa (Polibos) Makassar pekan ini bakal menggelar pertandingan Bulutangkis dengan mengusung tema “Badminton Fun Cup 2018”. Pertandingan persahabatan tersebut dijadwalkan dihelat pada Jumat hingga Minggu, 14-16 September 2018 di Lapangan Indoor Badminton MYKO Hotel & Convention Center Makassar, Jalan Boulevard Panakukang. Berdasar data dari panitia, sejauh ini sudah hampir 50 tim yang mendaftarkan diri sebagai peserta.

“Kami mempertandingkan satu kategori, yakni kategori kelas C untuk nomor ganda putra. Sampai hari ini sudah hampir 50 tim yang mendaftar. Peserta tersebut berasal dari berbagai kalangan,” ungkap Ketua Panitia, Adri, Rabu, 12 September 2018. Namun, kata Adri, pihak panitia tidak menerima peserta yang sudah masuk kategori pemain profesional atau pemain Porda. “Karena event ini hanya pertandingan persahabatan jadi memang yang kami terima hanya kategori C saja. Tidak termasuk pemain yang sudah profesional ataupun pemain Porda,” terangnya.

Lanjut Adri, tujuan dari event ini digelar sebagai bentuk dukungan FKTL terhadap dunia olahraga di Indonesia, khususnya di Kota Makassar.

“Mengingat kita baru saja menghelat Asian Games 2018 di Jakarta dan Palembang, jadi event ini bisa melanjutkan eforia atas keberhasilan para atlet tanah air mengukir prestasi gemilang di ajang itu, dan juga kesuksesan Indonesia sebagai tuan rumah. Apalagi 9 September kemarin, Indonesia memperingati Hari Olahraga Nasional,” kata Adri. Pihaknya juga berharap melalui event ini semangat warga kota Makassar untuk hidup sehat dengan olahraga bisa terus digalakkan. Tak lupa dirinya berterima kasih atas dukungan dari pihak sponsor yakni MYKO Hotel dan Kimia Farma. “Kami juga berterima kasih atas dukungan dari sponsor, khususnya MYKO yang telah mensupport penuh kegiatan ini, mulai dari penyediaan lapangan sampai hadiah berupa produk dari MYKO,” ucap Adri. Pada event ini pihak MYKO memberikan support dengan menyediakan sarana lapangan dan hadiah untuk para juara nantinya, yakni berupa Voucher penginapan 2 kamar untuk Juara 1, dan voucher makan di restoran milik MYKO, D’Olea dan Hana Restaurant untuk Juara 2 dan 3. “Kami senang mendukung kegiatan positif yang dilakukan masyarakat. Apalagi untuk event badminton, di hotel kami memang ada 4 lapangan indoor yang bisa dipergunakan. Kalau untuk umum lapangan ini disewakan, namun khusus untuk event Badminton yang dilaksanakan rekan-rekan FKTL, kami siapkan secara cuma-cuma,” ujar Public Relation MYKO, Eva Kurnia.

Diketahui, MYKO telah beberapa kali mensupport pertandingan persahabatan bulutangkis yang digelar oleh barbagai pihak, termasuk pertandingan yang dihelat organisasi bulutangkis lokal di Makassar. “Hal itu kami lakukan untuk memberi sedikit sumbangsih bagi kemajuan bulutangkis di kota ini, meskipun kami masih belum bisa terlalu banyak memberikan support kepada event badminton untuk skala Sulawesi Selatan karena usia lapangan badminton kami masih relatif baru,” ungkap Eva. Dengan keberadaan lapangan badminton indoor ini, kata Eva, manajemen MYKO berharap dapat ikut berperan dalam hal peningkatan kesadaran dan kepedulian masyarakat akan pentingnya berolahraga. “Salah satu tempat olahraga yang bisa dicoba adalah lapangan badminton kami. Semoga keberadaan lapangan ini juga dapat meningkatkan kesehatan masyarakat,” pungkasnya.

Sumber Artikel : https://makassar.terkini.id/pekan-ini-fktl-polibos-bakal-gelar-badminton-fun-cup-di-lapangan-myko/

×

Powered by WhatsApp Chat

× How can I help you?